Live Highlights :

Cara Membuat Blog Gratis

Sabtu, 07 Juli 2012

Blog menjadi bagian penting dari sebuah kemajuan teknologi komunikasi saat ini. Begitu banyak orang membuat blog dengan tujuan masing-masing, mungkin untuk kebutuhan aktualisasi diri, kebutuhan sharing kepada orang lain, jual beli, dll. Dan kebutuhan blog yang terpopuler adalah untuk internet marketing. Blog ada yang berbayar ada pula yang gratisan, sangat banyak penyedia blog gratis, mulai dari google sendiri dengan blogger.com, ada yang lain seperti wordpress.com, blogdetik, dll. Pada kesempatan kali ini kami akan mengulas bagaimana cara membuat blog dengan menggunakan blogger. Blogger merupakan salah satu penyedia blog yang fitur-fiturnya mudah, karena kita tidak terlalu membutuhkan lagi untuk oprek bahasa programnya. Di blogger sudah disediakan banyak layanan meliputi posting artikel, upload gambar, dan so pasti masih banyak lagi fitur-fitur yang ada. Sobat penasaran? mari kami ulas cara membuat blog dengan blogger:

1. Wajib untuk memiliki account google, jika sobat belum memiliki account google silahkan kunjungi artikel kami yang mengulas cara membuat email.

2. Setelah selesai melakukan registrasi email google, maka kunjungi http://www.blogger.com dan isikan nama email serta kanta sandi. Hasil dari blog yang dibuat, akan ada tambahan di belakang nama domain yaitu .blogspot.com, wajarlah namanya juga gratisan bro, nurut aja sama yang punya server.


3. Sobat akan langsung diarahkan ke halaman pembuatan akun google. Disini hanya sekedar memasukkan data email yang sebelumnya telah dibuat, lalu kode sandi, nama blog yang akan dibuat, jenis kelamin, tanggal kelahiran, kemudian memasukkan verifikasi kata yang telah disediakan, centang I accept the Term of Service, lalu diakhiri dengan klik Continue.


 4. Untuk membuat blog baru maka klik Create a blog/Buat blog,


Kemudian mengisi:
- Judul blog.
- Alamat blog, seperti layaknya memilih nama email, maka memilih nama blog jika tidak tersedia maka silahkan ditambah dengan variasi baik angka maupun tanda slas (-).
- Isi kolom dua kata sesuai gambar yang disediakan, pada umumnya kombinasi kata dengan angka. Dalam hal ini sebagai contoh “icatlor” dan angka “5”. Lalu klik Continue/Lanjutkan.


5. Blog sobat sudah jadi sekarang, tinggal pemilihan template yang cocok. Selesai lah pembuatan blog gratis ala Bloggspot atau Blogger.


Semua tahapan pembuatan blog sudah selesai, sekrang saatnya sobat menikmati penggunaan blogger dengan fitur-fitur yang telah disediakan. Cobalah satu-satu fitur yang ada, lambat laun pasti akan menjadi pakarnya blogger. Dan masih banyak lagi layanan blog gratis yang perlu diulas, semoga kami diberikan kekuatan oleh-Nya untuk mengulas sisi lain dari blog-blog gratis lainnya dan juga cara menggunakan fitur-fitur blogspot.

LINK to WATCH THE GAME

 
© Copyright Berani Baca 2010 -2013 [La Liga Spain]
Footstrim - Digitalaser - Blue Moon - Olaguide - Greek Says - Eagle Home - Kanhoorx - Love Goal - Hot Goal - Witchygodmother - Modernorthoprax